Mengenal Program Pengolah Kata Microsoft Word

masbejo.com – Mengenal Program Pengolah Kata Microsoft Word. Ketika kamu mengerjakan tugas atau membuat sebuah laporan program apa yang sering kamu gunakan?

Banyak sekali program yang bisa kamu gunakan untuk mengolah teks, dokumen, atau laporan lainnya. Salah satu program yang bisa dan biasa digunakan untuk pekerjaan tersebut adalah Microsoft Word.

Microsoft Word merupakan perangkat lunak (software) pengolah kata (word processing), pengelolah dokumen, laporan dan lain sebagainya yang merupakan bagian dari Microsoft Office. Sebagian besar orang memanfaatkan Microsoft Word hanya untuk mengetik dan belum memanfaatkannya secara maksimal. Padahal jika digunakan secara maksimal Microsoft Word akan sangat membantu kita dalam pembuatan dokumen bahkan laporan. Lalu bagaimana kita bisa menggunakan Microsoft Word untuk membuat dokumen?

Cara membuka program Microsoft Word pada komputer/laptop

1. Klik Start > All Programs > Microsoft Word > Microsoft Office Word 2007

Mengenal Program Pengolah Kata Microsoft Word

2. Selanjutnya akan muncul tampilan seperti dibawah ini.

Mengenal Program Pengolah Kata Microsoft Word

Setelah kamu dapat membuka program Microsoft Word, kamu perlu mengetahui fasilitas apa saja yang dapat kamu gunakan disana. Dalam Microsoft Word  terdapat Menu dan terdapat 7 Tab Bar yang harus kamu kenali. Mari pelajari bersama!

Tab Home

home

Tab Home merupakan tab yang paling banyak dan sering digunakan. Tab Home berisi fitur format teks seperti clipboard, font, paragraph, styles, dan editing.

Tab Insert

insert

Tab Insert merupakan tab yang memungkinkan kamu dapat memasukkan berbagai item ke dalam dokumen mulai dari tabel, gambar,link, header&footer, dan simbol.

Baca Juga :  Cara Membuat WordArt Menggunakan Microsoft Word

Tab Page Layout

page layout

Tab Page Layout memiliki perintah-perintah untuk mengatur halaman seperti tema, margin, orientasi, menyisipkan kolom, dan latar belakang halaman.

Tab Refernces

refernces

Tab Refernces memiliki perintah-perintah untuk digunakan saat membuat daftar isi dan halaman kutipan untuk kertas.

Tab Maillings

maillings

Tab Maillings memungkinkan kamu untuk bisa mengirimkan surat seperti mencetak amplop, label, dan gabungan pengolahan surat lainnya.

Tab Review

review

Tab Review memungkinkan kamu dapat membuat perubahan pada dokumen karena masalah ejaan dan tata bahasa. Pada Tab Review kamu juga bisa membut ctatan dan perubahan pada dokumen orang lain.

Tab View

view

Tab View memungkinkan kamu untuk mengubah tampilan dokumen print, full screen, atau bahkan tampilan web. Selain itu Tab View juga dapat memperbesar dan memperkecil tampilan dokumen.

Setelah kamu memahami Tab Bar pada Microsoft Word, semoga kamu bisa memanfaatkan Microsoft Word dengan maksimal.

Semoga bermanfaat ya..

Leave a Comment