Blog Niche Pendidikan ( Kupas Tuntas )

 

masbejo.comBlog Niche Pendidikan – Kupas Tuntas . Banyak blogger yang membahas masalah SEO, Artikel, Tips dan lain – lain. Tapi sedikit yang menggunakan niche pendidikan secara tepat. Ada yang mengusung niche pendidikan tapi masih terlalu umum. Padahal jika mampu menguasai di ” niche pendidikan ” yang lebih spesifik dan detail, dijamin blog sobat dibanjiri viewer. Artikel tentang panen klik dengan Blog Niche Pendidikan – Kupas Tuntas merupakan hasil penelitian masbejo sendiri. Sebab salah satu blog milik masbejo ada yang ber niche pendidikan. Blog tersebut juga yang menyumbang pundi – pundi rupiah buat masbejo  dari pendapatan google adsense.

Baca Juga : Kurikulum Merdeka

Niche Pendidikan
Niche Pendidikan – https://masbejo.com

#1 Apa itu Niche Blog

Sebetulnya arti niche yang dimaksud disini adalah topik, jika menanyakan apa itu niche blog ? maka jawabanya adalah topik spesifik yang dibahas di dalam blog, sedangkan spesifik sendiri berarti subjek tertentu yang didefinisikan dengan baik dan detail.

Jadi niche blog bisa diartikan sebuah blog yang mendefinisikan topik tertentu secara baik dan detail ( lengkap – lengkip )

misal blog tersebut fokus pada dunia kesehatan, dari jenis penyakit, cara pengobatan, cara menghindari maka blog tersebut memiliki niche blog kesehatan..

bila blog tersebut hanya membahas lengkap bidang pendidikan, lebih fokusnya pendidikan dasar misal cuma membahas materi pelajaran, administrasi kelas, info guru maka blog ini memiliki niche pendidikan.

Menurut mas jefri dalam blognya mengklasifikasikan niche blog berdasakan pandangan Jhon James Robinson, adapun

4 Jenis Niche blog yang dimaksud adalah :

whle niche

Artinya blog jenis ini akan membahas seluruh jangkauan topik. Misal blog sobat membahas tentang pendidikan di SD, maka blog sobat berisi kurikulum di SD, Administrasi di SD, Materi Pelajaran di SD.

Broad niche

Blog yang memahas sebagaian besar topik, tetapi tidak membahas keseluruhan topik.  Misal blog sobat membahas tentang pendidikan di SD hanya membahas materi pelajaran di SD saja dan administrasi saja.

Themed niche

Blog jenis ini sudah mengarah hanya pada suatu topik tertentu saja. Misal blog sobat membahas tentang pendidikan di SD, blog tersebut hanya membahas detail tentang administrasi sekolah.

Micro niche

Blog dengan micro niche membahas lebih sempit lagi dari satu toipik tertentu. Misal blog sobat membahas tentang pendidikan di SD, blog tersebut lebih detail membahas salah satu administrasi sekolah, semisal hanya membahas administrasi guru saja, atau hanya membahas administrasi kelas saja.

Lha diluar 4 kategori niche diatas adalah orang biasa menyebut dengan ” blog gado – gado ” yang niche didalamnya campur aduk…

Tapi intinya niche harus memiliki kriteria spesifik, informatif, berguna dan menarik.

memiliki blog dengan niche tertentu bagi seseorang juga mempunyai tujuan, ada yang hanya iseng, ingin sekedar menuliskan ide, mencari penghasilan dll.

Lha masbejo akan membhas salah satu niche yang ramai dan berpotensi besar memepoleh penghasilan dari niche ini lewat adsense..

apakah salah tujuan ngeblog ingin memperoleh penghasilan?

jawabanya tidak, karena kita bebas dalam ngeblog, tapi bebas dimaksud disini bebas menentukan tujuannya..

Baca Juga :  Template Blogger Tercepat Versi Masbejo

lagipula jika ada iming – iming ingin dapet hasil toh gamasalah, Allah saja memerintahkan kita berbuat baik ada imbalanya surga dan neraka. Jadi tujuannya jelas, pengin ke surga ya berbuat baik, beitupula ngeblog ingin memperoleh hasil tambahan ya ngeblog. Sama juga kan..

Tapi ada niche tertentu yang menurut pengamatan masbejo sangat – sangat berpotensi menghasilkan pundi- pundi rupiah yang besar dari adsense.

 

#2 Tips Memilih Niche Blog

Ada tips dari masbejo cara memilih niche yang tepat untuk blog sobat, apalagi sobat merupakan blogger baru yang masih asing dengan dunia blogger

berikut tips memilih niche blog yang tepat

1. Cari niche apa yang paling sobat sukai

Ngeblog akan cepat bosan dan kurang ide jika kita salah menentukan niche apa yang akan kita pilih..

maka carilah niche yang benar – benar sobat sukai, misal berkaitan dengan hobi, keahlian sobat, pokonya hal yang sobat mudeng dan enak kalau mbahasnya…

Dengan niche yang sobat sukai, kuasai, enjoy dalam pembahasanya nanti, pasti akan menghidupkan blogsobat dan banyak kunjungan nantinya, sebab apa, jika seseorang mampu membahas lengkap dan detail dari yang dia kuasai maka blog sobat memiliki potensi blog rujukan…

apalagi cara pembahasanya menarik dan enak di pahami..

misalkan nih salah satu niche yang masbejo sukai sebetulnya niche pendidikan sebab masbejo suka dan memang terjun langsung didunia pendidikan, karena banyaknya info tentang pendidikan dan materi didalamnya masbejo juga memiliki blog ber niche pendidikan yang aktif selama 3 tahun mas bejo kelola

2. Cari niche yang ramai dikunjungi

Jika sobat menginginkan view atau kunjungan yang banyak maka cari saja niche yang paling dicari, biasanya niche – niche ini adalah niche umum yang dibutuhkan oleh banyak orang dalam mencari informasi…

misal wisata, ponsel, kuliner, tekhnologi, kesehatan, bisnis, pendidikan dll…

salah satu niche yang menurut masbejo ramai adalah niche pendidikan, mengapa demikian ?

ini alasanya, kita lihat secara real di lingkungan kita, berapa banyak anak yang sekolah, berapa jumlah sekolah, kebutuhan akan informasi dunia pendidikan pasti sangat banyak.

contoh simplenya gini, saat sobat membantu mengerjakan PR anak, anak dapet solal dari seorang guru, ga bisa ngerjakan apa yang akan sobat lakukan ?

yap…cari di google dengan kata kunci tersebut kan?

dimana didapatkan jawabanya, google mengarahkan ke web web ber  niche pendidikan…

masbejo pernah ujicoba di web masbejo yang berniche pendidikan, membidik keywords yang sangat spesifik..

alhasil viewnya mantap dan pageone..

niche pendidikan memiliki page view blog yang tinggi

Kata kunci tersebut dalam beberapa minggu langsung melejit naik dan dilihat lebih dari 44 ribu ( page view )

apakah dengan riset kata kunci ?

50% iya lewat google 50 % melihat kebutuhan dilapangan saking sulitnya mendapatkan informasi tersebut..

enaknya kita mengusai hal tertentu seperti ini sob, jika kita bidik kata kunci yang memang banyak dibutuhkan akan cepat naik tentunya..

maka niche pendidikan buat masbejo memiliki potensi besar terhadap trafik web dengan banyaknya pencarian di niche pendidikan.

Selain niche pendidikan jelas yang paling ramai adalah niche berita, akan tetapi apa sobat mampu bersaing dengan portal berita yang didalamnya berisi team besar untuk mengisi websitenya sedangkan sobat hanya sendirian ?

3. Cari niche yang uniq

yap niche unik yang dimaksud disini adalah niche yang membahas masalah tertentu yang tidak semua orang tahu, misal niche motor jadul, niche lukisan, yang hanya orang tertentu kuasai, mungkin sobat termasuk didalamnya..

maka ambil saja niche tersebut untuk sobat jadikan dalam pembahasan di blog sobat..

Setelah kita pilih niche tersebut maka kita harus punya blog, iya ga?masa mau membahas niche tertentu tidak ada bukunya…dimana bukunya, ya blog milik sobat..ok misal kita sudah tentukan ni akan kekeh di ” niche pendidikan ” maka kita lanjut tahap berikutnya.

Baca Juga :  25 Blogger Sukses Indonesia ( Blogger Inspirasi 2020 )

#3 Membuat Blog Dengan Niche Pendidikan

Apa yang harus kita lakukan untuk mengawali membuat blog, kita harus tentukan mau pakai blogspot atau pakau Worpress…

kalau tahap belajar saran masbejo pakai blogspot sebab lebih mudah digunakan, boleh pakai wp nanti ditahap berikutnya..

Yang harus kita lakukan dalam membuat blog bisa ikuti dilangkah – langkah berikut :

  • Tutorial Membuat Blog Dengan Blogspot
  • Menentukan Template Blog
  • Membuat Kelengkapan Blog
  • Membuat Konten Blog

Ya ikuti dulu langkah – langkah diatas dalam membuat blog.

Setelah niche ditentukan dan blog sobat sudah siap dengan mengikuti 4 langkah diatas, mulailah bangun blog sobat dengan niche pendidikan yang telah sobat tentukan tadi dengan langkah – langkah berikutnya…

#4 Tentang Niche Pendidikan

Apa saja yang dibahas dalam niche pendidikan ?

masbejo akan kupas tuntas disini, sehingga sobat yang baru akan melangkah dalam mengembangkan blog bisa tahu gambaranya di niche pendidikan…

Kalau bicara masalah niche pendidikan itu masih sangat luas…

karena dari segi jenjang saja dari paud – pendidikan doktoralpun bisa masuk dalam niche ini…

Maka kita akan membahas micro niche maupun themed niche artinya niche yang semakin mengerucut…

contohnya hanya membahas beasiswa luar negeri, materi pelajaran di SMA, hanya membahas tugas guru, bisa juga tips menjadi guru penulis, bisa juga kunci jawaban buku siswa.

Semakin mengerucut di niche ini semakin tepat sasaran..

Masbejo akan contohkan dan bahas sebuah web atau blog  pendidikan dengan ” themed niche “.

blog ini hanya membahas tentang administrasi guru kelas 5 SD/MI , dan apa saja yang terkait kelas 5 SD/MI, jelas sasaran blog ini adalah seluruh guru kelas 5 seantero negeri dan seluruh siswa dan wali siswa seantero negeri hehe…

yang dibahas didalam blog nya setiao hari hanya update kunci jawaban yang ada di buku paket, rencana mengajar hari besoknya dan tips mengajar anak kelas 5 SD/MI

bahasan dalam blognya konsisten hanya itu saja, tak butuhlama trafik blognya langsung naik tajam, sebab apa ?

para ortu yg siswanya kelas 5 pada sibuk nyari jawaban di internet…

biasanya mereka menuliskan pertanyaan dibuku siswa secara langsung..

misal : ” Sebutkan Fungsi Tulang pada manusia ! “

jelas google akan merekomendasikan jawaban yang bisa mengulas tentang itu..

website brainly menjadi saingan disini, sebab banyak siswa dan ortu juga menanyakan pertanyaan disini…

tapi jangan kalah set, sobat bisa jelasin secara detail…

lho aku kan bukan guru jo, apa bisa ikut bahas di niche ini, misal buat blog seputar kunci jawaban siswa ?

bisa…sangat bisa!!

sebab apa, buku paket versi pdf tersebar bebas, silahkan saja sobat cek buku siswa dari kelas 1 – 6 SD download saja bukunya

masbejo yakin sobat sudah dapet gelas Sarjana masa ga bisa ngerjain soal kelas 1-6 SD/mi hehe..

Lha uploud tu kunci jawaban dengan kata kunci pertanyaan yang ada disana..pasti kalau kata kunci tersebut nagkring di page one, siap – siap saja kebanjiran view tiap hari…

itu hanya contoh mengambil dari niche micro cuma ngebahas SD/Mi saja dan spesifik lagi hanya kelas V…

Ada juga contoh blog, dan belum memiliki domain tld sampai sekarang tapi pengunjungnya nggilani sob..

ainamulyan Amulyana nama blognya, seorang guru PKn dan blognya hanya membahas sebuah peraturan – peraturan hukum, update berita pendidikan dan seputar PKn tapi karena konsisten dan tepat sasaran maka hasilnya wow..

itu contoh salah satu statistik blog niche pendidikan dan masih berdomain blogspot..

pak ainamulyana menamai blognya dengan pendidikan kewarganegaraan…

ya, niche pendidikan sangat mantap dalam mengejar view.

#5 Keunggulan Dan Kekurangan Blog Niche Pendidikan

Seperti niche lainya dalam blog pasti ada kekurangan dan kelebihan yang dimiliki oleh topic atau niche dalam blog, seperti halnya niche pendidikan, niche inipun tak lepas dari segala kekurangan. Tapi kekurang tersebut bisa juga diatasi dengan caranya masing – masing.

Baca Juga :  5 Hal Penting Dalam Pembuatan Konten Blog

Berikut kekurangan dan kelebihan  niche blog pendidikan

Kekurangan niche pendidikan

  • Mudah ditiru blog – blog lain
  • Mudah mencari sumber referensinya
  • Bahasnya tidak seluas niche lain
  • Sepi kunjungan saat musim liburan

Kelebihan niche pendidikan

  • Selain musim liburan niche ini sangat tinggi pencarianya
  • Mudah mencari sumber referensinya
  • Mudah dalam membidik kata kunci
  • Mudah menaikan trafik ( Memiliki Trafik Blog Tinggi )
  • Mudah Dalam Pembahasan
  • Banyak di cari orang
  • Pemain niche ini masih jarang

#6 Mengatasi kekurangan yang ada pada niche pendidikan

– Menambah Tahun Pelajaran Dari Keyword yang Ramai Sebelumnya

Disaat sepi pengunjung di musim liburan justru kesempatan sobat mencari bahasan yang akan boming di semester berikutnya sangat tepat, misal sedang musim liburan akhir tahun 2019/2020 maka cari keyword yang bakalan ramai di semester berikutnya dan tambah aja dengan keyword tahun ajaran berikutnya…

Contoh Keyword yang ramai “ RPP SD Kelas 1-6 “ bisa sobat tambah tu keywordnya “ RPP SD/MI Kelas 1-6 Tahun Ajaran 2020/2021 ” kan mantap tu…

Hal ini sudah masbejo buktikan…

– Menambah File Download

Orang akan suka dengan sebuah website atau blog yang memiliki nilai lebih yang dimaksud disini ada informasi lengkap juga ada wujud file yang dibutuhkan ( file download ), akan tetapi google adsense tidak suka dengan website yang terlalu banyak dengan link download. Maka cara mengatasinya agar web dengan niche pendidikan yang kita miliki tetap aman walau ada file – file download disana sini…

Setiap postingan yang berisi file download bisa kita atasi supaya tetap aman dari baned adsense. Caranye dengan membuat ulasan yang pas tentang isi file tersebut yang lengkap dan informatif .

Jadi nilai lebih disini berupa informasi dan wujud file yang nantinya bisa dimanfaatkan oleh pengunjung blog.

Cara menaruh file downloadnya bisa dilihat di gambar dibawah ini :

#7  Tips agar blog niche pendidikan mudah diterima google adsense.

– Template Blog

agar blog dengan niche pendidikan mudah diterima google adsense mulaiah awali dari template blog yang tepat..

khusus ( blogspot ) dibawah ini ada pengaturan template yang simple dan bisa mempercepat blog dengan niche pendidikan..

navigasi blog niche pendidikan
navigasi blog

– navigasi yang jelas

biasanya di niche pendidikan banyak kategori yang dibahas maka butuh ketelitian dalam mengatur menu heading…

misal kita bahas kunci jawaban kelas V SD/MI dalam navigasi menu blog kita bisa memilah..

misal dibuat semester 1 submenu ( tema 1- tema 5 )

di menu ke dua ditulis semester 2  dengan sub menu ( tema 6 – 9 )

buat menu yang jelas, sehingga pengunjung mudah menjelajahi web atau blog sobat..

– Buat konten yang berkualitas

Silahkan sobat siapkan keyword yang mantap untuk blog niche pendidikan yang sobat miliki..

misal membahas teori – teori pendidikan ya dibuat selangkap – lengkipnya hehehe…

dan bahas yang enak dipahami, agar orang yang membaca tau dan mau berlama – lama disana, serta banyak yang menjadikan blog sobat menjadi rujukan seputar teori pendidikan.

#8  Tips agar blog niche pendidikan mudah Punya Banyak Viewer

Dari hasil pengamatan masbejo ke blog-blog dengan niche  pendidikan rata – rata mereka punya group medsos yang membahas masalah pendidikan juga, posisi mereka rata – rata admin..

dan banyak dari mereka sekali share langsung dari blog ke fp maupun group facebook mereka, di sususl share oleh anggota group maupun anggota fp mereka, alhasil informasi yang mereka buat diblog akan langsung tersebar luas…

maka ada beberapa tips agar blog niche pendidikan ramai kunjungan :

1. Buat atau bergabung di group medsos ber niche pendidikan juga.

2. Buat berita ter update / viral terkait isu pendidikan.

3. Buat Kata kunci yang tepat.

4. Rajin Update

#9 Pentingnya memilih nama blog yang tepat di niche pendidikan.

Kalau blog dibuat dengan nama tertentu yang mirip dengan nama-nama yang tidak asing diguru maka akan potensi cepat terkenal…

Nama blog yang sangat direkomendasikan untuk niche pendidikan

  • infopendidikan
  • seputarpendidikan
  • dapodikdas
  • sepurtareraport
  • bukupaketsd
  • gurusd
  • gurusmp
  • guruipa
  • gurupkn
  • materisdmi
  • beasiswa
  • kuncijawaban
  • dll

kata kunci diatas sangat sering didengar didunia pendidikan, maka dulu saat ada yang buat blog dengan anam info pendidikan langsung tenar dia..

seolah blog tersebut milik pemerintah, padahal milik persolal, hehehe..dan sangat jadi panutan…

itulah sob bahasan masbejo tentang Blog Niche Pendidikan – Kupas Tuntas tuntas blog niche pendidikan..

semoga bermanfaat sob…

GUNAKAN HOSTING TERBAIK UNTUK KEBUTUHAN WEB SEKOLAH

IDCloudHost | SSD Cloud Hosting Indonesia

Contoh Pembahasan Niche Pendidikan SD :

Jawaban Tempo Lagu Kupu-Kupu yang LucuTahapan Siklus Hidup Kucing dan AyamJawaban Puisi Hidupku Penuh WarnaMetamorfosis Kupu-Kupu dan BelalangApa hubungan rempah-rempah dan penjajahan di Indonesia?Jawaban Dari Bacaan Perbedaan Suhu dan PanasJawaban makna Lagu Aku Ingin Jadi PenerbangJawaban Bacaan Peternak Muda dari MalangJawaban dari Pengamatan Memasak Air Dari Kedua Panci

1 thought on “Blog Niche Pendidikan ( Kupas Tuntas )”

Leave a Comment