Jawaban cari tahu dan diskusikan dengan teman-temanmu tentang nama-nama suku di setiap provinsi

Berikut jawaban cari tahu dan diskusikan dengan teman-temanmu tentang nama-nama suku di setiap provinsi. Sebelum kami uraikan contoh jawaban pada pertanyaan diatas. Kita akan ulas terlebih dahulu materi yang terkait pada pertanyaan diatas.

 

Keragaman Suku

Tahukah kalian berapa banyak suku bangsa di Indonesia? Berdasarkan survei tahun 2010, Badan Pusat Statistik (BPS) menyebut bahwa di Indonesia terdapat sebanyak 1.340 suku. Jika dipandang dari dari bahasa serta budayanya, setidaknya terdapat sekurang-kurangnya 300 suku bangsa di Indonesia.

Suku adalah masyarakat yang memiliki budaya sendiri, berbeda dengan masyarakat lainnya. Budaya yang membedakan satu suku dengan suku lainnya adalah bahasa, adat istiadat, hingga kebiasaannya. Indonesia merupakan salah satu bangsa yang paling banyak sukunya di dunia. Namun suku-suku yang berbineka atau beragam ini menjadi satu kesatuan antara lain dengan berbahasa yang sama, Bahasa Indonesia.

Papua dan Maluku

Wilayah Papua dan Maluku memiliki jumlah suku bangsa paling banyak. Terutama di kawasan Papua yang bergunung-gunung dengan medan yang sulit, hingga masyarakatnya terpisah satu sama lainnya. Ada ratusan suku di daerah ini. Suku terbesarnya adalah Asmat, Dani, Mee hingga Arfak. Suku-suku pantai Papua memiliki banyak hubungan dengan suku-suku Maluku seperti Ambon, Kei, Ternate dan suku-suku di pulau Halmahera.

Bali dan Nusa Tenggara

Ada tiga kelompok utama suku di kawasan ini. Di daerah paling barat adalah suku Bali yang tinggal di Pulau Bali dan Pulau Lombok. Lalu suku Sasak yang menjadi suku utama di Pulau Lombok. Di Pulau Sumbawa ada suku Bima dan Sumbawa. Sedangkan di wilayah timur di Nusa Tenggara terdapat puluhan suku. Suku-suku utama di daerah ini adalah Timor, Alor, Sumba, serta suku-suku di Flores seperti Ende, Bajawa, hingga Manggarai. Terdapat pula suku yang berumah di atas laut, yakni Suku Bajo di daerah Komodo.

Baca Juga :  Jawaban apa karakteristik daerah perkotaan dengan daerah perdesaan

Sulawesi

Suku laut Bajo juga ada di daerah Sulawesi, di wilayah Selatan, Tenggara, Tengah, hingga Utara. Namun suku-suku utama di daerah ini adalah Bugis, Makasar, serta Minahasa. Terdapat pula puluhan suku lain di Sulawesi seperti Tolaki, Buton, Mandar, Toraja, Kaili, Gorontalo hingga Sangir.

Kalimantan

Kalimantan memiliki rumpun suku Dayak yang jumlahnya bisa mencapai ratusan. Seperti di Papua, banyaknya suku Dayak di Kalimantan terjadi karena wilayahnya terpisah-pisah oleh hutan yang sangat lebat. Selain suku-suku Dayak, Kalimantan juga memiliki suku Banjar, Bugis, Melayu dan peranakan Tionghoa yang sudah berabad-abad bermukim di Kalimantan.

Jawa

Empat suku utama di Jawa adalah suku-suku yang paling banyak warganya di Indonesia. Keempat suku itu adalah Jawa, Sunda, Madura, serta Banten. Selain itu, di Jawa juga terdapat tiga suku kecil yakni Tengger dan Osing di Jawa Timur serta suku Badui di Banten. Di Jawa Tengah terdapat warga Jawa Banyumasan sedang di Jawa Barat terdapat warga Cirebonan.

Sumatra

Di wilayah timur pulau Sumatra serta kepulauannya merupakan wilayah utama suku Melayu. Dari suku inilah Bahasa Melayu menyebar dipakai sebagai bahasa penghubung antarsuku di Indonesia sejak berabad-abad silam, sehingga dijadikan Bahasa Indonesia. Suku utama di pantai barat terdapat Minang, sedangkan di paling utara adalah Aceh. Selain itu terdapat suku Tapanuli, Batak Toba, Karo, Pasemah, Rejang, Lebong, Mentawai, Nias, Alas, Gayo, Anak Dalam, dan lainnya.

 

Siswa Aktif

1. Cari tahu dan diskusikan dengan teman-temanmu tentang nama-nama suku di setiap provinsi. Salinlah tabel ini di buku catatan kalian masing-masing, dan isilah dalam tabel yang kalian salin itu nama-nama suku serta masyarakat adat lainnya di semua provinsi tersebut.

Jawaban : 

1. Provinsi: Papua

Suku dan masyarakat adat: Asmat

2. Provinsi: Papua Barat

Suku dan masyarakat adat: Fak-fak

3. Provinsi: Maluku

Suku dan masyarakat adat: Ambon, Kalwedo

4. Provinsi: Maluku Utara

Suku dan masyarakat adat: Ternate

5. Provinsi: Nusa Tenggara Timur

Suku dan masyarakat adat: Rote, Pasola

6. Provinsi: Nusa Tenggara Barat

Suku dan masyarakat adat: Sasak, Peresean

7. Provinsi: Bali

Suku dan masyarakat adat: Bali, Ngaben

8. Provinsi: Sulawesi Utara

Suku dan masyarakat adat: Minahasa, Mapalus

9. Provinsi: Gorontalo

Suku dan masyarakat adat: Gorontalo, Dayango

10. Provinsi: Sulawesi Tengah

Suku dan masyarakat adat: Kaili, Rakeho

11. Provinsi: Sulawesi Tenggara

Suku dan masyarakat adat: Buton, Kalosara

12. Provinsi: Sulawesi Barat

Suku dan masyarakat adat: Mamuju, Cakkuriri

13. Provinsi: Sulawesi Selatan

Suku dan masyarakat adat: Toraja, Ma’nen’e

14. Provinsi: Kalimantan Utara

Suku dan masyarakat adat: Dayak

15. Provinsi: Kalimantan Timur

Suku dan masyarakat adat: Punan

16. Provinsi: Kalimantan Selatan

Suku dan masyarakat adat: Banjar Hulu, Batimung

17. Provinsi: Kalimantan Tengah

Suku dan masyarakat adat: Dayak Ngaju

18. Provinsi: Kalimantan Barat

Suku dan masyarakat adat: Dayak Ngaju

19. Provinsi: Jawa Timur

Suku dan masyarakat adat: Jawa, Kasodo

20. Provinsi: Jawa Tengah

Suku dan masyarakat adat: Jawa, Ruwatan

21. Provinsi: DI Yogyakarta

Suku dan masyarakat adat: Jawa, Sekaten

22. Provinsi: Jawa Barat

Suku dan masyarakat adat: Sunda

23. Provinsi: DKI Jakarta

Suku dan masyarakat adat: Betawi

24. Provinsi: Banten

Suku dan masyarakat adat: Badui

25. Provinsi: Lampung

Suku dan masyarakat adat: Pesisir

26. Provinsi: Bengkulu

Suku dan masyarakat adat: Melayu

27. Provinsi: Sumatera Selatan

Suku dan masyarakat adat: Komering

28. Provinsi: Bangka Belitung

Suku dan masyarakat adat: Bangka

29. Provinsi: Jambi

Suku dan masyarakat adat: Melayu, Maanta

30. Provinsi: Sumatera Barat

Suku dan masyarakat adat: Minangkabau, Pacu Jawi

31. Provinsi: Riau

Suku dan masyarakat adat: Melayu

32. Provinsi: Kepulauan Riau

Suku dan masyarakat adat: Melayu

33. Provinsi: Sumatera Utara

Suku dan masyarakat adat: Batak

34. Provinsi: Nangroe Aceh Darussalam

Suku dan masyarakat adat: Gayo

 

Baca Juga :  Jawaban apa yang akan terjadi pada bangsa dan negara Indonesia bila di tahun 1945 dulu para pemimpin memilih bentuk negara serikat