Jawaban salah satu bukti dari keragaman budaya yang merupakan hasil dari akulturasi

Berikut jawaban salah satu bukti dari keragaman budaya yang merupakan hasil dari akulturasi. Sebelum kami uraikan contoh jawaban pada pertanyaan diatas. Kita akan ulas terlebih dahulu materi yang terkait pada pertanyaan diatas.

 

Pengaruh Letak Geografis terhadap Keragaman Budaya

Indonesia secara geografis terletak di persilangan antara Benua Asia dan Australia, serta di antara Samudra Hindia dan Samudra Pasifik. Kondisi strategis inilah yang menyebabkan Indonesia banyak dilalui bangsa asing yang melintasi Selat Malaka sebagai penghubung antara belahan bumi bagian barat dan timur pada saat itu. Banyaknya bangsa asing yang bertemu dengan penduduk Nusantara, meningkatkan peluang terjadinya pertukaran kebudayaan secara tidak langsung.

Berdasakan latar belakang sejarahnya, budaya Indonesia dipengaruhi oleh ragam kebudayaan Hindu-Buddha, Islam, Tionghoa, dan Eropa. Interaksi antara warga asing dan penduduk asli pada masa lalu memberikan pengaruh besar terhadap kebudayaan. Akulturasi berupa percampuran kebudayaan asing dengan kebudayaan asli Indonesia dengan tidak menghilangkan unsur kebudayaan asli membuat kebudayaan Indonesia semakin beragam. Akibat dari akulturasi tersebut menimbulkan terbentuknya ras, kepercayaan, dan agama yang berbeda-beda di Indonesia.

 

Lembar Aktivitas 3 Aktivitas Individu

Carilah salah satu bukti dari keragaman budaya di sekitar tempat tinggal kalian yang merupakan hasil dari akulturasi!

Jawaban : Choi pan atau chai kue merupakan satu diantara hidangan yang merupakan hasil dari akulturasi dengan etnis Tionghoa dari Pontianak. Choi pan atau chai kue juga ditemukan di Bangka Belitung, Medan, dan daerah-daerah lainnya yang memiliki komunitas Tionghoa.

Baca Juga :  Jawaban bagaimana bentuk dari proses pembangunan keberlanjutan dalam mengelola sumber daya yang ada di laut