Table of Contents
Blitar adalah salah satu kabupaten di Provinsi Jawa Timur, Indonesia. Pusat Pemerintahan Kabupaten ini terletak di Kecamatan Kanigoro. Kota Blitar kini menjadi enklave bagi wilayah Blitar. Pada tahun 2020, Kabupaten Blitar berpenduduk 1.223.745 jiwa dengan kepadatan 770 jiwa/km².
Geografi
Wilayah Blitar terletak sekitar 160 km di barat daya Surabaya, ibu kota Provinsi Jawa Timur. Tepatnya pada 111°25′-112°20′ Bujur Timur dan 7°57′-8°9’51” Lintang Selatan. Kabupaten ini memiliki luas wilayah 1.588,79 km² dengan ketinggian ± 167 meter diatas permukaan laut.
Blitar terletak di kaki Gunung Kelud, Jawa Timur, baik di kota maupun di kabupaten. Wilayah Blitar terus-menerus terkena lahar Gunung Kelud, yang telah meletus puluhan kali sejak 1331. Tanah vulkanik yang ditemukan di Blitar pada dasarnya adalah hasil dari pembekuan lahar Gunung Kelud, yang meletus secara berkala selama ratusan tahun.
Gunung Kelud (1.731 mdpl) merupakan salah satu gunung api strato yang masih aktif di Pulau Jawa, yang berada di bagian utara kabupaten ini. Bagian selatan wilayah Blitar yang dipisahkan oleh Sungai Brantas dikenal sebagai Penghasil Kaolin dan dilintasi Pegunungan Kapur Selatan.
Batas Wilayah
Kabupaten Blitar memiliki batas-batas wilayah sebagai berikut:
- Berbatasan dengan Kabupaten Kediri dan Kabupaten Malang di sebelah utara
- Berbatasan dengan Kabupaten Malang di sebelah timur
- Berbatasan dengan Samudera Hindia di sebelah selatan
- Berbatasan dengan Kabupaten Tulungagung dan Kabuoaten Kediri si sebelah barat
Demografi
Jumlah penduduk Kabupaten Blitar mencapai 1.268.194 jiwa pada tahun 2008, terdiri dari 637.419 jiwa perempuan dan 630.775 jiwa laki-laki. Laju pertumbuhan penduduk Blitar mencapai 0,80% dengan kepadatan penduduk rata-rata 729km².
Adapun menurut agama yang dianut, penduduk Blitar 93,17% memeluk Agama Islam, 3,97% Kristen (terdiri dari 2,19% Protestan dan 1,78% Katolik), 2,37% Hindu, dan 0,59% Buddha.
Logo Kabupaten Blitar
Pariwisata Kabupaten Blitar
Beberapa objek wisata populer di Blitar yang menarik untuk dikunjungi diantaranya:
- Gunung Kelud
- Gunung Kawi
- Candi Penataran
- Wisata Edukasi Kampung Coklat
- Perkebunan Teh Sirah Kencong
- Pantai Pasir Putih Pasetran Gondo Mayit
- Pantai Peh Pulo
- Blitar Park
- Candi Rambut Monte
- Wisata Hutan Pinus Gogoniti
- Bukit Teletubies
- Penangkaran Rusa Maliran (Kesambi Trees Park)
- Pantai Tambak Rejo Blitar
- Istana Sakura Garum
- De Karanganjar koffieplantage
- Pantai Tambakrejo TRAVEL
- Bendungan Serut
- Taman Idaman Hati Wlingi Blitar